RUTENG – Musibah kebakaran kembali terjadi di kota Ruteng, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai. Kali ini amukan si jago merah itu terjadi di Cunca Lawar, Kelurahan Satar Tacik pada Rabu (29/10/2025).
Akibat peristiwa tersebut, sebuah rumah semi permanen yang diketahui milik warga bernama Alexander Ngganggus ludes terbakar.
Berdasarkan penuturan warga di lokasi, kebakaran tersebut terjadi pada pukul 10:20 Wita. Warga di sekitar tak bisa menahan kobaran api yang kian membesar.
Sekira pukul 10.30 Wita, rumah tersebut tinggal puing-puing gosong. Meski demikian, tak ada korban jiwa dalam peristiwa malang. Pemilik rumah diketahui tidak berada di lokasi.
Sejauh ini, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut dan begitu pula jumlah kerugian yang dialami pemilik rumah.
Sayangnya, unit pemadam kebakaran (Damkar) tidak terlihat di lokasi. Meskipun Cunca Lawar masuk dalam jantung kota Ruteng. Bahkan tidak terlalu jauh dari kantor Damkar.


